18 September 2009

Komite SMA Gombong Tetap Terima Parcel

Gombong - Sakobere.

Berbeda dengan guru-guru SMA Negeri 1 Gombong yang lebaran tahun ini tidak lagi menerima bingkisan, komite sekolah SMA Negeri 1 Gombong tetap menerima bingkisan lebaran seperti lebaran tahun-tahun sebelumnya.
Kepastian bahwa komite sekolah menerima parcel disampaikan bendahara komite SMA Negeri 1 Gombong, Ir. H. Ngadino kepada kontributor SAKOBERE melalui layanan pesan singkat : Ternyata dapat parcel dari smago.

Seperti dilansir blog ini seminggu lalu, melalui rapat, Kepala SMA Negeri 1 Gombong, Drs. Kunnaji, memutuskan bahwa lebaran tahun ini para guru dan karyawan SMA Negeri 1 Gombong tidak lagi menerima bingkisan lebaran. Hal ini dilakukan karena dalam Peraturan Bupati No. 22 tahun 2008 tentang APBS, pos bingkisan lebaran tidak ada.
Perlakukan berbeda ini memunculkan pro-kontra. Seorang guru muda mempertanyakan dari pos mana sekolah menganggarkan parcel. Sementara seorang guru lain mengaku bingung, dan sambil bercanda menyetakan "he ... he ... mungkin telingaku yang salah".
Sementara Sekretaris Komite SMA Negeri 1 Gombong, Ir. Misbah Sukmadi, yang ditemui jum'at siang ini lepas jum'atan mengaku memang dirinya memilih tidak berkomentar dulu menanggapi berbagai permasalahan di SMA Negeri 1 Gombong.

0 Comments:

 
©  free template by Blogspot tutorial