09 February 2010

IPA atau Fisika dan Biologi?

Kebumen - orasakobere.

Kita mengenal istilah IPA (Ilmu Pengetahuan Alam) dan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) sebagai sebuah disiplin ilmu atau mata pelajaran, khususnya di SMP/MTs dan sederajat. Dalam struktur kurikulum di SMP berdasarkan SK Mendiknas RI No. 22, 23, dan 24 tahun 2006, tercantum jelas sebagai mata pelajaran IPA dan IPS dengan alokasi waktu masing-masing 4 jam pelajaran untuk kelas VII, kelas VIII, dan kelas IX. Namun penerapan di banyak SMP mapel IPA dan IPS ini 'dipisah-pisah' dan tidak dilaksanakan dalam satu mapel terpadu IPA atau IPS.


Drs. Wahyudi, urusan kurikulum SMP Negeri 3 Kebumen (RSBI), menyatakan "Di lapangan, khususnya untuk mapel IPA dan IPS, masih ada "penyimpangan". Di SMP -SMP favorit, dengan alasan 'ingin menjaga mutu', mapel IPA dan IPS masih menyesuaikan pembelajaran IPA dan IPS yang terpisah (Biologi, Fisika, Sejarah, Geografi, 'Sosiologi', dan Ekonomi".

"Padahal, setahu kami, sejak kurikulum 1967/1968, Kurikulum 1975/1976, Kurikulum YDS 1984/1985, Kurikulum 2004, dan Kurikulum 2006/KTSP, tidak ada satupun penjelasan yang menguraikan bahwa mapel IPA dan IPS diberikan terpisah (artinya: harus terpadu)" imbuh Wahyudi.

Wahyudi menunjukkan contoh, pada 11 s.d 13 Februari 2010 guru-guru SMP RSBI diundang mengikuti Workshop MGMP RSBI SMP se - Jawa Tengah. Berdasarkan Surat dari Dinas Prov. Jawa Tengah No. 893.3/00870/2010 tgl 2 Februari 2010, guru-guru yang diundang Guru Fisika, Guru Biologi (bukan guru IPA-Red).

0 Comments:

 
©  free template by Blogspot tutorial